Posts

Curug Sumba, Keindahan Alami Di Kaki Gunung Slamet

Image
Curug Sumba, demikian masyarakat setempat menyebut air terjun ini. Curug, dalam bahasa Jawa artinya air terjun, sehingga bisa juga diartikan "Air Terjun Sumba". Curug Sumba yang terletak di Desa Tlahab Kidul, tepatnya Dusun Kemojing, dekat jalan tembus Kemojing-Purbasari ini menawarkan pemandangan alam yang indah, berlatar pegunungan dan hutan pinus yang dikelola Perum Perhutani. Curug Sumba sendiri dikelola oleh Pokdarwis Tirta Pangrenan, Desa Tlahab Kidul. Untuk mencapai lokasi ini tidaklah susah, karena bisa diakses langsung melalui jalan raya Purwokerto-Pemalang. Ini artinya, bisa dituju dari dua arah, arah Pemalang maupun arah Purwokerto. Selain itu, bagi pengunjung yang memilih jalur Wonosobo dan Banjarnegara, juga bisa mengambil rute yang sama, yaitu dari arah Purbalingga, mengambil jalur utama arah Pemalang. Untuk kepentingan event tertentu, bisa dikoordinasikan dengan pihak pengelola.